Ticker

6/recent/ticker-posts

SOAL DAN PEMBAHASAN AM KELAS XII 2023

 


LATIHAH SOAL DAN PEMBAHASAN

UJIAN AKHIR KELAS XII

TAHUN PELAJARAN 2022-2023

 

Satuan pendidikan      : MA /  SMA/SMK                  KELAS/ Prodi            : XII/IPA/ASKEP

Mata Pelajaran            : BIOLOGI                             Jumlah Soal     : 40 PG

Kurikulum                   : 2013 REVISI 2020               Penulis             : FATHUL ULUM

 

1.    Munculnya berbagai hama penyakit pada tumbuhan memicu dilakukannya pengembangan tanaman yang dapat membunuh hama secara langsung (misalnya, tanaman transagenik bioinsektisida). Bidang biologi yang sesuai untuk mengembangkan tanaman tersebut adalah …

A.    Botani

B.     Zoologi

C.     Parasitologi

D.    Bioteknolog

E.     Biofarmasi

Jawab : D
Pembahasan :
Tanaman transgenik bioinsektisida merupakan tanaman yang diperoleh dengan memanfaatkan teknik DNA rekombinan. DNA rekombinan merupakan teknik mengubah susunan DNA suatu organisme dengan cara menyisipkan gen asing ke organisme tersebut sehingga diperoleh sifat yang tidak dimiliki sebelumnya atau sifat baru. Teknik ini digunakan untuk menghasilkan transgenik misal tanaman transgenik bioinsektisida. DNA rekombinan merupakan salah satu dasar pelaksanaan bioteknologi modern. Dengan demikian, tanaman transgenik bioinsektisida dikembangkan oleh para ahli di bidang Bioteknologi

 

2.    Tingkat Keanekaragaman Terbagi tiga kelompok , tingkat gen, jenis, dan ekosistem .dibawah ini keanekaragaman tingkat gen dapat ditunjukkan pada tumbuhan berikut ini ...

A.       mawar berbatang tinggi-melati berbatang tinggi

B.       mawar merah-mawar putih

C.       pohon kelapa hijau-pohon aren

D.       tanaman sirih-nenas

E.        buah mangga-buah belimbing

 

Jawab : B
Pembahasan :
Mawar merah dan mawar putih tergolong keanekaragaman tingkat gen. mawar merah dan mawar putih walaupun sama-sama mawar, tetapi keduanya memiliki warna bunga yang berbeda, yakni merah dan putih.

3.    Didepan kelas MA BAHRUL terdapat pohon puring seperti gambar di bawah ini



 nama  Ilmiahnya Codiaeum variegatumNama genus yang benar

A.   Codiaeum

B.   codiaeum

C.   Codiaeumae

D.   Variegatum

E.    variegatum

Jawaban : A

 

4.    Virus HIV yang menyebabkan seseorang berpotensi terkena penyakit AIDS dan sangat berbahaya karena menyerang …..

A.       System pertahanan tubuh manusia

B.       Hati

C.       Otot

D.       Sel darah

E.        Otak

Jawaban : D

Pembahasan :

HIV adalah virus yang menyebabkan seseorang berpotensi terkena penyakit AIDS. HIV atau Human Immunodeficiency Virus adalah virus yang menyerang manusia dan menyerang sistem kekebalan tubuh secara spesifik pada sel darah. Saat HIV menyerang tubuh, maka tubuh kita akan menjadi lemah dalam melawan infeksi.

 

5.        Seseorang mengalami diare dan oleh dokter diidentifikasi telah terjadi infeksi oleh protozoa di dalam usus halusnya. Protozoa yang menyebabkan diare tersebut adalah ..

A.       Entamoeba histolytic

B.       Entamoeba gingivalis

C.       Leishma donovani

D.       Euglena viridis

E.        Paramecium caudatum
Jawaban : E
Pembahasan : Paramecium caudatum merupakan jenis Ciliata yang hidup di usus besar dan menyebabkan diare.

6.        Kelompok fungi (jamur) pada Genus Zygomycetes yang digunakan untuk membuat tempe adalah..

A.       Rhizopus oryzae.

B.       Rhizopus stolonifer

C.       Mucor sp.

D.       Pilobolus sp.

E.        Saccharomyces

Jawaban : A

 

7.        Kingdom Plantae terdiri dari kelompok tumbuhan Tracheophyta dan Atracheophyta. Tumbuhan Tracheophyta berikut ini yang tidak memiliki bunga sejati adalah ….

A.   Mangifera indica

B.    Pinus merkusi

C.    Carica papaya

D.   Jasminium sambac

E.    Artocarpus heterophyllus

Jawaban:  B

Pembahasan: Tumbuhan Tracheophyta merupakan tumbuhan berpembuluh, sedangkan Atracheophyta tidak berpembuluh. Tumbuhan Tracheophyta meliputi kelompok Pteridophyta (tumbuhan paku) dan Spermatophyta (tumbuhan berbiji), baik itu berbiji terbuka maupun berbiji tertutup. Tumbuhan berbiji terbuka belum memiliki bunga sejati, contohnya Pinus merkusi. Tumbuhan Atrachepohyta meliputi kelompok Bryophyta (tumbuhan lumut).


Subtopik: Klasifikasi Animalia (Ciri-ciri hewan Endemik)

8.        Anoa merupakan salah satu hewan endemik Indonesia. Karakteristik yang tepat sehingga Anoa digolongkan sebagai spesies endemik Indonesia adalah …

A.    dapat ditemukan di wilayah dataran eropa.

B.     memiliki tanduk yang khas.

C.     hanya dapat ditemukan di sulawesi.

D.    dapat bertahan hidup pada semua iklim.

E.     ditemukan dalam jumlah yang banyak di beberapa wilayah.

Jawaban: C

Pembahasan: Ciri hewan yang dikatakan endemik adalah hewan tersebut hanya ditemukan di satu tempat dan tidak ditemukan di tempat lain apalagi dengan kondisi iklim yang berbeda. Anoa merupakan salah satu hewan endemik Indonesia yang hanya ditemukan di Sulawesi. Anoa juga termasuk ke dalam fauna peralihan berdasarkan garis Weber

 

9.        Perhatikan jaring-jaring makanan di bawah ini?

     Apabila seorang petani membasmi Ulat dan belalang sampai habis apa yang akan terjadi

  1. Padi meningkat katak berkurang
  2. Padi meningkat ayam berkurang
  3. Padi meningkat tikus punah
  4. Padi meningkat ular punah
  5. Padi menurun  katak meningkat

Jawaban A

 

10.    Siswa MA bahrul ulum jatisari  dalam membuang Limbah organik dengan membuat cekungan atau lubang kemudian menutup kembali dengan tanah setelah terisi penuh pembuangan seperti ni menggunakan metode...

A.       Sanitary landfill

B.        Incineration    

C.        Kompostin     

D.       Landfill .       

E.        Dumping

Jawab: A

 

 

Topik : Sel, Jaringan, Organ

11.    Seorang siswa mengamati tumbuhan yang diduga mengalami penyakit. Daun bagian bawah tumbuhan tersebut menguning, kemudian selanjutnya akan mengering dan rontok. Tulang-tulang di bawah permukaan daun muda tampak pucat. Selain itu, pertumbuhan tanaman lambat, kerdil dan lemah serta produksi bunga dan biji rendah. Berdasarkan ciri-ciri tersebut, penyakit pada tumbuhan yang diamati disebabkan oleh ….

A.   kekurangan unsur N

B.    kelebihan unsur N

C.    kekurangan unsur P

D.   kelebihan unsur P

E.    kelebihan unsur S

Jawaban: A

Pembahasan: Nitrogen (N) berperan dalam pembentukan sel, jaringan, dan organ tanaman. Nitrogen berfungsi sebagai sebagai bahan sintetis klorofil, protein, dan asam amino. Oleh sebab itu Nitrogen dibutuhkan dalam jumlah besar, terutama saat pertumbuhan vegetatif. Jika tumbuhan kekurangan Nitrogen maka perubahannya dapat diamati pada daun bagian bawah yang menguning. Tulang-tulang di bawah permukaan daun muda tampak pucat. Selain itu, pertumbuhan tanaman lambat, kerdil dan lemah serta produksi bunga dan biji rendah.

 

12.      Perhatikan percobaan peristiwa transpor tumbuhan berikut!



*Lihat gambar di atas
Jika rangkaian percobaan dibiarkan dua hari, terjadi perubahan volume
garam yang di bungkus tisu. Serta perubahan eir tawar,  Hal ini menunjukkan adanya peristiwa ...

A.  osmosis sehingga menyebabkan volume air 1% berkurang

B.   osmosis yang menyebabkan volume garam 2% bertambah

C.   difusi sehingga menyebabkan volume air  bertambah 5 %

D.  difusi sehingga menyebabkan volume garam bertambah 5 %

E.   osmosis yang setimbang sehingga tidak ada perubahan volume

 

Jawab : C
Pembahasan :
Peristiwa di atas merupakan peristiwa
difusi. Perpindahan molekul dari konsentrasi garam tinggi ke konsentrasi air rendah melalui membran semipermeabel.

 

13.    Jaringan muda tumbuhan bersifat meristematis, jika dipotong menjadi 2 atau lebih, masing-masing potongan akan tumbuh menjadi tanaman baru. Peristiwa ini terjadi karena jaringan muda tumbuhan mempunyai kemampuan dalam hal ...
A. genetis
B. reproduksi
C. spesialisasi
D. diferensiasi
E. totipotensi

 

Jawab : E

Pembahasan :
Jaringan meristematis memiliki sifat totipotensi. Sifat totipotensi merupakan kemampuan jaringan yang dapat tumbuh menjadi tanaman baru. SIfat totipotensi tersebut dimanfaatkan dalam perkembangbiakan tumbuhan dengan kultur jaringan

 

14.    Yang membedakan jaringan otot polos dengan jaringan dengan otot lurik dalam kontraksinya adalah

A.  Otot polos tidak mudah lelah otot lurik tdak  mudah lelah

B.   Otot polos mudah lelah otot lurik tidak mudah lelah

C.   Otot polos tidak mudah lelah otot lurik gerak tidak sadar

D.  Otot polos tidak mudah lelah otot lurik mudah lelah

E.   Otot polos di bawa kesadara  otot lurik mudah lelah

Jawab : .......

 

15.    Amin jatuh dari pohon dan mengalami patah tulang radius, dia di bawa ke rumah sakit dan dipasang pembalut gypsum oleh dokter. Pembalut gypsum pada bagian tulang yang patah berfungsi untuk…

A.  Melindungi tulang yang patah dari benturan

B.  Mempercepat proses penyambungan tulang

C.  Menyediakan perlindungan fisiologis

D.  Menghindari masuknya mikroorgnisme perusak

E.   Menyediakan proses penyambungan tulang

 

Pembahasan:

Pemberian gypsum bertujuan agar tidak terjadi benturan tambahan pada luka sehingga dapat mempercepat penyembuhan.

Jawaban : A

 

16.    Hemoglobin sebagai senyawa protein penyusun eritrosit memiliki kemampuan mengikat …

A.       Oksigen

B.       Oksigen dan zat lemas

C.       Oksigen dan karbon dioksida

D.       Oksigen dan karbon monoksida

E.        Oksigen, karbon dioksida, dan karbon monoksida

Jawaban : C

Pembahasan :

Hemoglobin (Hb) merupakan protein yang dikandung eritrosit. Sel ini mampu mengangkut oksigen dan karbon dioksida.

Hemoglobin berikatan dengan oksigen dan membentuk oksihemoglobin Hb4 + 4 O2 = 4 HbO2

Hemoglobin berikatan dengan gugus amin hemoglobin membentuk karbominohemoglobin

 

17.    Hasil pencernaan makanan di lambung akan menghasilkan “ bubur makanan” yang disebut kim yang bersifat asam. Sifat asam ini di dalam lambung akan dinetralkan oleh….

A. Empedu yang dihasilkan hati

B.  Renin yang dihasilkan lambung

C.  Nuklease yang dihasilkan pancreas

D. Laktase yang dihasilkan dinding usus halus

E.  Natrium bikarbonat yang dihasilkan pankreas

Jawaban: E

Penjelasan : Natrium birkabonat, berfungsi menetralkan keasaman isi usus

 

18.     Reaksi kimia yang terjadi pada proses respirasi:
HbO2 --> Hb + O2
Penjelasan yang benar tentang reaksi kimia di atas adalah ...

A.       Terjadi dalam jaringan tubuh

B.       Penyegaran alveolus paru-paru

C.       Pemebersihan darah dalam paru-paru

D.       Di alveolus paru-paru pada waktu ekspirasi

E.        Pengikatan oksigen dalam jaringan tubuh

 

Jawab : A
Pembahasan :
Rekasi tersebut menunjukkan pelepasan ikatan oksihemoglobin menjadi hemoglobin dan oksigen. Peristiwa tersebut berlangsung pada jaringan tubuh. Oksigen akan dilepaskan ke jaringan tubuh.

      

19.    Gangguan ekskresi pada ginjal dapat terjadi karena berbagai sebab. Salah satu diantaranya adalah gangguan reabsorpsi air karena reapbsorpsi air berlangsung dengan lambat. Gangguan ini akan mengakibatkan penyakit ...

A.   Nefritis

B.  Oligouria

C.  Batu ginjal

D.  Albuminuria

E.   Diabetes insipidus 


Jawab : E
Pembahasan :
Reabsorpsi air yang berlangsung dengan lambat dapat mengakibatkan penyakit diabetes insipidus. Reabsorpsi air yang lambat dapat diakibatkan karena gangguan produksi ADH oleh hipofisis. Oleh karena itu, penderita penyakit ini akan sering buang air kecil. Nefritis, yaitu peradangan nefron karena infeksi Streptococcus sp. Batu ginjal, yaitu terdapatnya kalsium karbonat dalam ginjal atau saluran urine. Albukinuria merupakan terdapatnya albumin dalam urine.

 

20.    Perhatikan gambar di bawah ini

Fungsi pada bagian nomor 1,2,3 dan 4 secara urutan adala

A.      Pait, asam, manis dan asin

B.       Asam pait, , asin dan manis

C.       Pait, manis, asam, asin dan

D.      Pait, asam, asin dan manis

E.       Pait, asin asam, dan manis

 

Jawaban : D

 

21.    Perhatikan diagram siklus menstruasi berikut!

Berdasarkan bagan tersebut, peristiwa yang berlangsung pada bagian R adalah…

A.    Ovum meluruh bersama endometrium

B.     LH merangsang folikel yang telah kosong menjadi korpus luteum

C.     Pelepasan oosit sekunder dari folikel de graaf

D.    Korpus luteum menghentikan produksi estrogen dan progesterone

E.     Hipotalamus menghasilkan hormon gonadotropin yang merangsang pembentukan FSH

Jawaban : C

 

Indikator: Menganalisis Kelainan dan Penyakit terkait sistem pernapasan

22.      Seorang pasien rumah sakit mengalami suatu penyakit dengan gejala yaitu demam, sesak napas, batuk dahak kental berwarna kuning dan detak jantung yang menjadi cepat. Setelah dilakukan pemeriksaan ditemukan bahwa ada sebuah bakteri yang terdapat di bagian alveolus pasien tersebut. Bakteri tersebut akan menyebabkan alveolus penuh dengan cairan. Struktur dari bakteri tersebut dapat dilihat pada gambar di bawah ini 


Berdasarkan hasil pengamatan tersebut dapat disimpulkan bahwa pasien tersebut menderita penyakit ….

A. Asfiksi

B. Laringitis

C. Asma

D. Radang paru-paru

E. Emfisema

 

            Jawaban: D

Pembahasan:

Hasil pengamatan pada soal menunjukkan bahwa bakteri adalah Mycoplasma pneumoniae karena ciri khas dari bakteri Mycoplasma pneumoniae adalah tidak memiliki dinding sel. Gangguan pernapasan yang disebabkan oleh bakteri Mycoplasma pneumoniae yang menyebabkan alveolus terisi cairan yang berlebihan adalah radang paru-paru atau pneumonia. Gejala penyakit pneumonia adalah batuk berdahak atau bernanah, demam, menggigil dan kesulitan bernapas. Penyakit ini dapat disembuhkan dengan penanganan medis dengan pemberian vaksin. Sedangkan asfiksi adalah gangguan pengangkutan oksigen, laringitis adalah peradangan pada laring, asma adalah penyempitan saluran pernapasan karena alergi atau suhu, dan emfisema adalah alveolus kehilangan elastisitasnya karena suatu didalam alveolusnya misalnya asap rokok. Dengan demikian jawaban adalah D

 

23.    Pertumbuhan ini disebabkan oleh kegiatan titik tumbuh yang terdapat pada ujung akar dan ujung batang dimulai sejak tumbuhan masih berupa embrio.

          A.      Pertumbuhan skunder

B.       Pertumbuhan horizonta

C.       Pertumbuhan vetikal

D.      Pertumbuhan akar

E.       Pertumbuhan primer

               

            Jawaban: E

 

24.    Tumbuhan akan tumbuh lebih cepat jika berada di tempat gelap. Pertumbuhan tersebut dipengaruhi Oleh hormon auksin karena hormon auksin dapat terurai jika terkena cahaya. Meskipun lebih cepat tumbuh, tetapi tumbuhan terlihat pucat dan batangnya tidak kokoh. Penyebab dari hal tersebut adalah …

A.       Auksin hanya membuat sel tumbuhan memanjang sehingga rapuh

B.       Cahaya matahari diperlukan untuk mengubah provitamin d menjadi vitamin d

C.       Hormon auksin dapat menguraikan dinding sel tanaman

D.       Tidak adanya cahaya matahari membuat klorofil tereduksi

E.        Tumbuhan tidak dapat membentuk dinding sel di tempat gelap

Jawaban: A
Pembahasan:
Jika tumbuhan berada di tempat yang gelap, maka kerja hormon auksin akan lebih cepat.
Hal demikian dinamakan dengan peristiwa etiolasi. Auksin berfungsi dalam pemanjangan sel tumbuhan dan auksin ini akan terhambat kerjanya jika terkena cahaya matahari. Oleh sebab itu, jika tidak ada cahaya matahari maka auksin

 

25.    Enzim termasuk senyawa organic yang tersusun atas protein, dan bertindak sebagai biokatalisator dalam metabolisme memiliki sifat ….

A.       Bekerja irreversible pada suatu reaksi kimia

B.       Kerja enzim tidak bersifat khusus

C.       Ikut bereaksi bersama substrat yang dipengaruhinya

D.      Tidak menentukan arah reaksi kimia

E.        Makin tinggi konsentrasi enzim, makin lambat reaksi kimianya

 

Jawaban : D

Pembahasan :
Sifat yang dimiliki oleh enzim :

Ø  Sebagai biokatalisator artinya mempercepat raksi tapi tidak menentukan arah reaksi

Ø  Dapat bekerja bolak-balik

Ø  Merupakan protein yang sangat spesifik


26.    Respirasi anaerob menghasilkan ATP lebih sedikit dibandingkan ATP yang dihasilkan dari respirasi aerob karena …

A.       Hasil akhirnya berupa asam laktat dengan energi rendah

B.       Asam piruvat dari hasil glikolisis diubah menjadi asam laktat

C.       Kadar oksigen sedikit sehingga terjadi fermentasi asam laktat

D.       Tidak adanya elektron sehingga tidak terjadi transport elektron

E.        Tidak ada oksigen sehingga tidak terjadi trasnspor elektron.

Jawab : A
Pembahasan :
Respirasi anaerob adalah respirasi yang tidak membutuhkan oksigen pada proses pemecahan glukosa menjadi energi. Pada proses respirasi anaerob menghasilkan energi yang lebih sedikit dibandingkan energi yang dihasilkan aerob. Hal ini disebabkan karena proses transpor elektron pada respirasi anaerob tidak sempurna sebab energi pada proses respirasi anaerob terperangkap di substrat akhir. Contohnya pada fermentasi asam laktat, glukosa diubah menjadi asam laktat. Pada proses ini ion hidrogen dari NADH dikembalikan ke substrat hasil akhir berupa asam piruvat.

 

27.    Perhatikan persamaan reaski fotosintesis berikut!

6CO2 + 6H2O + --> C6H12O6 + X

X yang dihasilkan pada reaksi tersebut terbentuk pada tahap …

A.  Fotolisis dari hasil penguraian H2O

B.   Fotolisis dari hasil penguraian CO2

C.   Fotolisis dari hasil penguraian C6H12O6

D.  Berlangsung fiksasi CO2

E.   Reaksi terang dari hasil gliseraldehid 3-p

Jawab : A

Pembahasan :

Pada persamaan reaksi fotosintesis di atas, X adalah oksigen. Oksigen dihasilkan dari hasil fotolisis,yakni pemecahan air menjadi H+ dan oksigen. Reaksi fotolisis terjadi pada saat reaksi terang dengan bantuan cahaya matahari

 

28.    Tahap pertama yang dilalui dalam proses sintesis protein yaitu ...

A. RNA membentuk RNAd

B. DNA membentuk RNAd

C. RNAd keluar inti dengan membawa kode genetik

D. DNAt mengangkut asam amino

E. RNAt melepaskan diri dari RNAd

 

Jawab          : B

Pembahasan :

Tahap proses sintesis protein diawali dengan prosesn transkripsi dan diteruskan dengan proses translasi. Lihat kembali soal dan pembahasan nomor 2.

 

 

29.    Di bawah ini adalah daftar kodon dengan asam aminonya!

NO

KODON

ASAM AMINO

1

GUG

Valin

2

SSA

Prolin

3

SAU

Serin

4

GSS

Alanin

5

GGA

Glutamin

 

Jika urutan basa nitrogen DNA yang akan melakukan transkripsi adalah SAS SST SGG GGT GTA, urutan asam amino yang akan dibentuk adalah ...

A.       Serin - valin - glutamin - alanin - dan prolin

B.        Valin - alanin - valin - serin - dan prolin

C.        Glutamin - alanin - valin - serin - dan prolin

D.       Valin - glutamin - alanin - serin - dan prolin

E.        Valin - glutamin - alanin - prolin - dan serin

 

Jawab          : E

Pembahasan :

Pembentukan asam amino didasarkan pada kode yang dibawa oleh mRNA. JIka DNA yang melakukan transkripsi (DNA sense) memiliki kode SAS SST SGG GGT GTA maka mRNA memiliki kode GUG GGA GSS SSA SAU.

Kode mRNA tersebut mewakili asam amino:  valin - glutamin - alanin - prolin - serin

30.     Seorang siswa mengamati sel ujung akar bawang merah yang sedang aktif membelah. Siswa menemukan sebuah sel yang kromosomnya menebal, membarn intinya tidak tampak, memiliki dua sentriol yang tampak menuju kutub yang berbeda. Keadaan ini menunjukkan bahwa sel sedang mengalami proses pembelahan yaitu pada fase ...

A.  Interfase

B.  Profase

C.  Anafase

D.  Telofase

E.   Metafase

Jawab : B

Pembahasan :

Peristiwa pada tahap pembelahan yang ditandai dengan hilangnya membran nukleus dan nukleolus, munculnya sentriol yang bergerak menuju kutub, dan menebalnya benang kromatin menjadi kromosom adalah tahap profase.

 

 

 

31.    Perhatikan bagan spermatogenesis berikut!

Reduksi terjadi pada waktu perkembangan ….

A.  Spermatogonium ke spermatosit primer

B.  Spermatosit primer ke spermatosit sekunder

C.  Spermatosit sekunder ke spermatid

D.  Spermatid ke spermatozoa

E.   Spermatosit primer ke spermatid

 

Pembahasan

Reduksi yang dimaksud di sini adalah pengurangan jumlah kromosom dari diploid (2n) menjadi haploid (n). Reduksi spermatogenesis terjadi pada pembelahan meiosis I. Perhatikan gambar berikut!


Jadi, reduksi terjadi pada waktu perkembangan spermatosit primer ke spermatosit sekunder (B).


32.    Pada penyilangan bunga Mawar merah (Aabb) dengan bunga Mawar putih (aaBB) menghasilkan bunga ungu (AaBb). Apabila F1 disilangkan dengan bungan merah (Aabb), berapakah rasio fenotip F2nya antara ungu : putih : merah?

A.  6 : 2 : 8                    

B.  3 : 2 :3                     

C.  9 : 3 : 4

D.  9 : 4 : 3

E.   12 : 3 : 1

Jawaban : B

Pembahasan :
Dari soal diketahui bahwa :

P1     =             Aabb(merah)     x          aaBB(putih)

G      =             Ab                                          aB

F1     =             AaBb (ungu)

P2     =             AbBb(ungu)       x          Aabb(merah)

G      =             AB,Ab,aB,ab                       Ab,ab

Gamet

AB

Ab

aB

Ab

Ab

AABb
(ungu)

AAbb
(merah)

AaBb
(ungu)

Aabb
(merah)

ab

AaBb
(ungu)

Aabb (merah)

aaBb
(putih)

aabb
(putih)

F2     =             ungu =  3   :               putih   =2               :   merah = 3

 

 

33.    Lima belas bersaudara kandung terdiri atas 5 wanita dan 10 pria. Kesepuluh pria pada keluarga tersebut mengalami kelainan pada salah satu anggota badannya, sedangkan ke 5 wanitanya normal. Kelainan tersebut disebabkan oleh factorgenetic akibat peristiwa.

A.                        A.  Pindah silang                                       

B.  Pautan seks                                         

C.  Gagal berpisah

D.  Epistasis

E.   Kriptomeri


Jawaban : B
Pembahasan :
Tampak pada soal yang mengalami kelainan hanya seluruh anggota keluarga yang berjenis kelamin laki-laki. Sedangkan wanita tidak mengalami kelainan. Berarti gen yang terpaut pada gonosom Y. Pautan sex merupakan gen yang terpaut pada kromosom kelamin/gonosom.

 

34.    Apabila terjadi perkawinan antara parental bergolongan darah A heterozigot dengan B heterozigot, maka kemungkinan golongan darah anak-anaknya adalah . . . .

A.       A, B, AB dan O

B.        A dan B

C.        A dan AB

D.       AB dan O

E.        B dan AB

 

Jawaban : A

Pembahasan :

P 1 = I O I A > < I O I B

F 1 = I O I O , I O I A, I O I B , I A I B
Maka kemungkinan golongan darah anak- anaknya adalah A, B, AB, dan O.

 

35.    Di suatu kota yang berpenduduk 100.000 jiwa, dengan komposisi laki-laki dan perempuan sama, terdapat 5% penduduk laki-laki menderita buta warna. Penduduk kota tersebut yang bersifat normal, tetapi membawa gen buta warna diperkirakan berjumlah. .

A.  2.500 orang                                                              

B.  5.000 orang

C.  4.750 orang                                                             

D.  9.500 orang

E.   45.125 orang

 

Jawaban : C

Pembahasan :

Diketahui :

Ø  jumlah penduduk = 100.000 orang       

Ø  komposisi laki-laki dan perempuan = 50.000 jiwa

Ø  laki-laki buta warna = 5% =XᵇY

Maka :
– XᵇY = 5%       menunjukkan frekuensi gen Xᵇ

-berdasarkan hokum Hardy-Weinberg : Xᴮ + Xᵇ = 1, maka Xᴮ = 95%.

-ditanyakan penduduk yang normal, tetapi membawa gen buta warna, maka yang dimaksud adlah perempuan normal karier (XᴮXᵇ) karena pada laki-laki tidak ada normal karier, hanya ada laki-laki normal (XᴮY) atau laki-laki buta warna (XᵇY).

hal ini disebabkan oleh gen penyebab buta warna terpaut pada kromosom X.

-Jadi, XᴮXᵇ = 2 (95%) (5%) x 50.000 jiwa = 2

(0,95) (0,05) x 50.000 jiwa = 4.750 jiwa.

 

36.    Jika terdapat pengurangan jumlah kromosom menjadi 45 (44A+X0), penderitanya akan mengalami

A.       sindrom Down

B.        sindrom Patau

C.        sindrom Klinefelter

D.       sindrom Turner

E.        sindrom Edwards 

 

Jawab : D

Pembahasan :

Mutasi kromosom dapat berupa penambahan maupun pengurangan jumlah kromosom. Jika terdapat pengurangan jumlah kromosom menjadi 45 (44A+X0), penderitanya akan mengalami sindrom Turner.

 

37.    Faktor berikut yang merupakan pendorong terjadinya evolusi adalah ...

A.       homologi antara organ-organ pada makhluk hidup

B.       embriologi perbandingan dalam perkembangan makhluk hidup

C.       pengaruh alam yang mengadakan seleksi terhadap makhluk hidup

D.       persamaan sifat individu-individu dalam satu keturunan

E.        fosil yang diketemukan di berbagai lapisan batuan bumi

Jawab : C

Pembahasan :

Terjadinya evolusi dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya perkawinan tak acak, migrasi, hanyutan genetik, seleksi alam, mutasi, rekombinasi dan seleksi

 

38.    Pernyataan yang sesuai dengan teori evolusi biologi tentang asal usul kehidupan pertama kali adalah ...

A. organisme pertama terbentuk di atmosfer bumi sebagai hasil dari reaksi petir

B. sel primordial yang memiliki sifat heterotrof terbentuk pertama kali di lautan

C. organisme terbentuk sebagai hasil reaksi unsur C, H, O, serta N.

D. organisme pertama di lautan yakni sebagai timbunan organik yang belum teruji

E. sup purba sebagai kumpulan senyawa homogeni pertama kali terbentuk di lautan

 

Jawab :

Pembahasan :

Teori evolusi biologi merupakan teori yang menyatakan bahwa makhluk hidup pertama berasal dari evolusi molekul organik yang berkembang menjadi struktur yang mengandung kehidupan (sel). Makromolekul seperti asam amino terkonsentrasi menjadi cekungan yang dimulai di pantai (dekat lautan).

 

39.    Kekhawatiran banyak kalangan, terutama ahli biologi terhadap keberhasilan rekayasa genetika menghasilkan tumbuhan unggul dan pengembangan hasilnya terus-menerus telah meningkatkan adalah ….

          A.  Memberikan keunggulan yang sesaat pada manusia

B.  Sifat unggul tidak dapat dipertahankan

C.  Sifat unggul memiliki toleransi yang tinggi terhadap lingkungan

D.  Gen-gen unggul plasma nutfah menjadi inaktif

E.   Menurunkan populasi plasma nutfah

            

            

Pembahasan

Tanaman unggul mempunyai daya tarik yang sangat besar sehingga para petani hanya cenderung membudidayakan tanaman tersebut. Akibatnya

Ø  mengganggu keseimbangan ekosistem

Ø  erosi plasma nutfah

Ø  pergeseran gen

Ø  pergeseran ekologi

Jadi, kekhawatiran terhadap rekayasa genetika dapat menurunkan populasi plasma nutfah karena  menghasilkan tanaman unggul (E).

 

40.    Bioteknologi tidak selalu aman bagi lingkungan. Tanaman hasil rekayasa genetik (transgenik) juga dikhawatirkan menimbulkan ancaman terhadap lingkungan karena ….

A.       membutuhkan banyak pestisida untuk membunuh hama

B.       menyebabkan pencemaran gen bila menyerbuki tanaman sejenis

C.       tanah menjadi tandus akibat pemakaian produk kimia

D.       meningkatkan jumlah bakteri dan jamur pembusuk

E.        dapat menimbulkan wabah penyakit baru yang sulit diobati

 

Jawaban :B

Pembahasan

Tanaman transgenik berdampak terhadap lingkungan antara lain:

Ø  erosi plasma nutfah

Ø  mengganggu keseimbangan ekosistem

Ø  pergeseran ekologi

Ø  pergeseran gen

Sesuai dengan opsi yang ada, poin yang sesuai adalah pergeseran gen.
Gen tanaman transgenik dapat berpindah ke tumbuhan lain melalui perkawinan silang. Keadaan ini dikhawatirkan dan mencemari bahkan meracuni gen sehingga muncul varietas baru yang mengganggu dan sulit diberantas.
Jadi, tanaman transgenik dikhawatirkan akan menimbulkan ancaman terhadap lingkungan karena menyebabkan pencemaran gen bila menyerbuki tanaman sejenis

 

 

&&&&&&&&&&&&&&  SELAMAT   MENGERJAKAN &&&&&&&&&&&&&&

BERPUASALAH, DAN SOLATLAH SEBELUM DISOLATI

Posting Komentar

0 Komentar